Topeng-topeng setengah wajah
Dia, Wanita
Tersenyum dengan tatap tanpa makna
Diperempatan jalan raya
Memperagakan tarian jiwa
Dia, Pria
Air mukanya tanpa cahaya
Tersenyum dengan kerling menggoda
Kepada wanita yang memperagakan tarian jiwa
Keduanya menari dipusaran kepala
Sang wanita menelan ludah, tercekat
Sang pria berlalu cepat
Perempatan jalan itu pun kembali dipenuhi oleh air muka tanpa cahaya
Cinere, May 5, 2014
No comments:
Post a Comment